Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Game RPG PC Online Terbaru

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Memang paling seru memainkan game MMORPG, bersama teman-teman, karena selain bisa bersaing menjadi yang paling jago, namun bermain bareng juga bisa menjadi cara yang pas untuk menghilangkan stress.
Walaupun terlihat sederhana, Online Role-Playing Games yang dikembangkan dalam waktu lama untuk menyempurnakan jalan cerita, semakin seru dimainkan di perangkat PC.
Belum lagi update secara rutin yang dilakukan oleh para pengembang, agar para gamer atau pemain semakin senang memainkan game tersebut.
Seperti yang diketahui, RPG online terdiri dari beberapa game dan ada beberapa yang bisa dimainkan di perangkat PC.
Pasti penasaran kan seperti apa gamenya? Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, berikut ini kami bagikan beberapa game RPG PC online yang bisa dimainkan.

Game RPG PC Online


1. Game RPG PC Online - Guild Wars

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Guild Wars
Game RPG PC online pertama yang harus Anda coba mainkan adalah Guild Wars dan game ini dikembangkan oleh ArenaNet.

Karena Guild Wars termasuk salah satu game MMORPG yang memiliki banyak seri, mulai dari yang standalone atau expansion pack.
Yang membuat banyak gamers senang memainkan game ini karena konsep guild dan gameplay yang ditawarkan cukup menarik.
Selain itu, karakter tidak hanya bergaya template saja, namun masih banyak yang bisa dikembangkan selama permainan berlangsung.
(Download Guild Wars)

2. Game RPG PC Online - Lineage II

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Lineage II
Bila Anda mencari game RPG PC online yang free to play alias gratis, maka bisa mempertimbangkan untuk memainkan game Lineage 2.

Walaupun ada beberapa item yang hanya bisa didapat jika beli dengan uang asli, namun secara umum game ini gratis untuk dimainkan.
Game Lineage II sendiri dirilis tahun 2003 lalu yang merupakan sekuel dari game Lineage dan masih seputar perebutan kekuasaan antar 3 kerajaan.
Anda bisa memilih karakter sesuai dengan keinginan, mulai dari ras, kategori, sampai sub-class dan dunia di dalam Lineage 2 memang sangat menarik untuk dieksplor.
(Download Lineage II)

3. Game RPG PC Online - Genshin Impact

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Genshin Impact
Genshin Impact juga termasuk game RPG PC online yang wajib untuk dimainkan, apalagi game yang satu ini sedang happening, bahkan sempat trending beberapa kali di Twitter.

Walaupun banyak yang mengatakan jika game ini payah, namun banyak juga yang berpendapat sebaliknya.
Yang membuat Genshin Impact menjadi salah satu game MMORPG Android terbaik saat ini adalah core gameplay nya simpel dan ramah untuk user baru.
Sehingga Anda bisa membuat build sendiri dan mencoba beberapa karakter, saat memainkan gamenya.
Ada juga fitur masak, alchemy, dan non-fighting lainnya yang cukup menarik, tersedia juga berbagai karakternya yang ada dan desainnya cantik.
(Download Genshin Impact)

4. Game RPG PC Online - World of Warcraft: Battle for Azeroth

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - World of Warcraft: Battle for Azeroth
World of Warcraft: Battle for Azeroth adalah game yang pertama kali dirilis pada tahun 2004 ini menawarkan berbagai update yang selalu ditunggu-tunggu.

‘World of Warcraft: Battle for Azeroth’ juga menjadi salah satu game RPG PC online dengan alur cerita menarik, seperti konflik antara manusia dan Orc.
Tak heran jika sampai sekarang, game ini masih menjadi game dengan jumlah pemain terbanyak, bila dibandingkan dengan sejenis lainnya.
(Download World of Warcraft: Battle for Azeroth)

5. Game RPG PC Online - Black Desert Online

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Black Desert Online
Game RPG PC online selanjutnya bernama Black Desert Online, yang hadir dengan grafis luar biasa. 

Sejak awal dirilis, game ini langsung menarik perhatian banyak penggemar baru, khususnya di wilayah Korea Selatan.

Adapun daya tarik yang dimiliki antara lain, sistem level, variasi side quest, beragam reward, dan desain persenjataan yang terbilang cukup keren.
Belum lagi berbagai dunia baru yang bisa dijelajahi melalui grafisnya yang tajam, maka game ini akan semakin seru untuk dimainkan.
(Download Black Desert Online)

6. Game RPG PC Online - World of Dragon Nest

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - World of Dragon Nest
Dragon Nest termasuk game RPG PC online yang sudah mati di negara-negara Eropa, namun game ini seolah terlahir kembali melalui World of Dragon Nest.

Mungkin karena konsepnya yang bergeser dari dungeon menjadi open world, namun tetap dengan environment yang sama.
Bila Anda ingin karakter menjadi lebih kuat, maka pastikan terlebih dahulu Anda selalu menyelesaikan main quest.
Karena level Anda akan dan ada beberapa fitur yang baru bisa diakses di level tertentu.
Selain itu, mode dungeon juga masih ada di game ini, tetapi mempunyai sistem yang lebih menantang.
Apalagi dengan tambahan fitur baru yang memungkinkan Anda untuk membuat item dari kegiatan menambang atau memancing, maka game akan makin seru untuk dimainkan.
(Download World of Dragon Nest)

7. Game RPG PC Online - Final Fantasy XIV

 Memang paling seru memainkan game MMORPG 7 Game RPG PC Online Terbaru
Game RPG PC Online - Final Fantasy XIV
Game RPG PC online terakhir yang kami rekomendasikan bernama Final Fantasy XIV dan pastinya sudag tidak asing lagi dikalangan para gamer veteran.

Dari namanya saja sudah legend, namun karena game MMORPG ini tergolong old school, maka untuk memainkannya, Anda harus berlangganan terlebih dahulu.
Harga langganan yang ditawarkan pun mulai dari $12.99 per bulan, tergantung level membership yang Anda pilih.
Walaupun membayar, namungame ini tetap laku dipasaran, karena jumlah pemain untuk versi digital-nya sudah mencapai puluhan juta.
Kepopuleran tersebut juga didorong oleh kebijakan free entry yang sempat berlangsung pada bulan Agustus lalu, ditambah lagi, dengan user baru yang bebas biaya bulanan hingga mencapai level 60.
(Download Final Fantasy XIV)


Akhir Kata

Demikian beberapa game RPG yang kami rekomendasikan dan bisa dimainkan di perangkat PC secara online.
Berbagai game seru memang terus bermunculan, namun game online RPG terbaru ini masing-masing memiliki jalan cerita dan quest yang berbeda-beda.
Jalan cerita yang berbeda tersebut sengaja dibuat, agar para pemainnya penasaran dan terus ingin memainkan gamenya.
Itulah seluruh isi artikel kami kali ini mengenai game RPG PC online 2022. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.